PENDAFTARAN ONLINE

Kamis, 26 Maret 2020

Mengenal Augmented Reality (AR) dan Kegunaannya yang Dapat Kita Nikmati


 

Pernahkah Kamu mendengar teknologi bernama Augmented Reality? Pernahkah Kamu menggunakan teknologi ini? Tidak? Sebenarnya, Augmented Reality sudah sering kita temui di kehidupan sehari-hari, jadi mungkin Kamu pun pernah menggunakan teknologi ini sebelumnya. Dalam artikel ini, akan dijelaskan apa itu Augmented Reality dan apa saja kegunaannya.
Augmented Reality atau yang sering disingkat menjadi AR merupakan teknologi dimana seseorang mengalaminya melalui video dan audio 3D. Apakah ini terdengar sama dengan Virtual Reality atau VR? AR dan VR memang hampir sama, namun ada perbedaan besar di antara keduanya.

Jika Virtual Reality membawa seseorang ke dalam ‘dunia’ berbeda untuk merasakannya, beda halnya dengan Augmented Reality. Teknologi AR berhubungan dengan dunia nyata. Contohnya, merk cat terkenal, Dulux, mempunyai sebuah aplikasi dimana seseorang dapat mengubah warna dinding rumahnya dalam seketika. Hal yang perlu dilakukan adalah mengarahkan smartphone Kamu ke arah dinding yang ingin dicat ulang. Setelah itu, Kamu hanya perlu memilih warna cat untuk dicoba dan warna dinding Kamu akan berubah dalam seketika. Tentu saja, warna dinding Kamu tidak betul-betul berubah di dalam dunia nyata, namun Kamu dapat melihat perubahannya melalui aplikasi di smartphone Kamu.
Augmented Reality juga dapat ditemukan pada media sosial semacam Instagram. Apakah Kamu mempunyai akun Instagram? Jika ya, kemungkinan besar Kamu pernah menggunakan teknologi AR. Pada fitur story di Instagram, Kamu dapat melakukan selfie dengan berbagai macam bingkai atau disebut filter. Ketika Kamu menggunakan fitur filter ini, wajah Kamu tidak berubah sama sekali di dunia nyata, bukan? Hanya saja, wajah Kamu berubah di layar smartphone. Itulah teknologi augmented reality, sebuah teknologi yang berhubungan dengan dunia nyata. Kedua contoh ini, membuktikan bahwa Dulux dan Instagram menggunakan AR interactive.
Selain contoh diatas, kira-kira apa lagi manfaat Augmented Reality ya?

Retail

Semakin banyak bisnis yang bergerak di bidang retail menggunakan teknologi augmented reality, salah satunya merk cat Dulux, sesuai yang sudah dibahas sebelumnya. Selain Dulux, masih banyak merek yang menggunakan teknologi ini contohnya Ikea, GAP, Amazon, Sephora, dan lain-lain. Mengapa banyak perusahan retail menggunakan augmented reality? Kebanyakan dari perusahaan ini berupaya memudahkan pembeli dan juga menarik orang untuk membeli produk mereka.
Ikea merupakan perusahaan yang sudah cukup lama menggunakan augmented reality, dimana calon pembeli dapat menggunakan aplikasi gratis untuk merasakannya. Ikea membuat aplikasi yang membuat Kamu dapat menaruh produk Ikea di rumah Kamu melalui teknologi augmented reality. Hampir mirip dengan aplikasi Dulux, Kamu hanya perlu mengarahkan smartphone Kamu ke ruangan yang Kamu inginkan, dan menaruh perabotan di tempat yang Kamu mau. Dengan begini, calon pembeli dapat melihat apakah produk yang ia inginkan cocok untuk ditaruh di ruangan tersebut. Aplikasi ini sangat memudahkan pembeli, mengingat lokasi toko Ikea yang lumayan jauh dari pusat kota, sehingga calon pembeli diperkenankan untuk ‘mencoba’ produk tersebut di rumah.

Traveling

Kamu suka traveling? Kegiatan ini digemari banyak orang, tetapi apakah Kamu pernah merasa kesulitan mencari jalan atau tidak mengerti suatu bahasa ketika pergi ke luar negeri? Tenang saja, sekarang sudah ada aplikasi yang akan membantu Kamu jika menghadapi kedua hal tersebut.
Yang pertama, ada aplikasi keluaran Apple bernama ARTKit. Aplikasi ini hampir mirip dengan aplikasi navigasi pada umumnya. Bedanya, Kamu dapat melihat rute dan penjelasan secara real-time melalui aplikasi ini. Misalnya, Kamu pergi ke sebuah bkamura, namun Kamu tidak tahu harus pergi kemana. Jika Kamu mengaktifkan aplikasi ini, sebuah garis akan muncul di smartphone Kamu, yang akan mengarahkan Kamu ke tempat tujuan. Selain itu, jika Kamu mengarahkan smartphone Kamu ke toko-toko, akan ada penjelasan singkat mengenai toko tersebut. Ini juga dapat disebut sebagai AR wayfinding. Menarik, bukan? Sayangnya, aplikasi ini hanya bisa didapat bagi pengguna produk Apple, yaitu iPad dan iPhone.
Yang kedua, Google membuat terobosan melalui Google Translate. Jika sedang pergi ke luar negeri dan menemukan tulisan dengan bahasa lokal di jalan, Kamu tidak perlu mengetik di aplikasi tersebut untuk mengetahui artinya. Kamu hanya perlu mengarahkan kamera smartphone ke tulisan itu, dan secara instan arti dari tulisan tersebut akan muncul di layar smartphone Kamu. Berkat aplikasi Google Translate, Kamu dapat traveling dengan aman dan nyaman.
Teknologi Augmented Reality sangat membantu dalam berbagai hal. Tentunya, Augmented Reality juga membantu usaha untuk berkembang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar